Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan memilih diam tak ingin banyak memberikan komentar terkait aksi damai yang dilakukan bobotoh di depan kantor PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Selasa (17/10/2017).
Sekitar seribu bobotoh hadir di Graha Persib, mereka menyampaikan aspirasi dan beberapa tuntutan kepada manajemen Persib Bandung.
Namun, pelatih dan pemain Maung Bandung memilih tak menjumpai para bobotoh dalam aksi tersebut.
Herrie Setyawan mengatakan, jika ia hanya ingin fokus mempersiapkan timnya menghadapi Madura United, Kamis (19/10/2017).
"Saya no comment kalau masalah itu, biar saja. Saya mah hanya mempersiapkan tim dan fokus di tim," kata Herrie Setyawan.
(Baca juga: Hasil Play-off Liga 2 Musim 2017 - Lima Tim Bertahan, Persik-PSCS Degradasi)
Karena alasan itu, asisten pelatih berkepala plontos itu enggan membawa para pemainnya ke Graha Persib di Jalan Sulanjana Nomor 17, Kota Bandung untuk menghadiri aksi damai tersebut.
Seperti dijadwalkan, Persib akan menjamu Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Kamis (19/10/2017) dengan sepak mula pukul 15.00 WIB.
Sementara itu, ribuan bobotoh yang menunggu sikap dari manajemen Persib.
(Baca juga: Bahaya! 10 Tahun Lagi, Sepak Bola Indonesia Bisa Disalip Timor Leste)