Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSM Makassar mendapatkan sambutan dari kru Sriwijaya Air di Banjarmasin saat hendak pulang ke kota asal mereka.
Dilansir BolaSport.com dari akun Tiwtter Red Gank PSM, sambutan itu diberikan oleh kru Sriwijaya Air saat PSM Makassar akan kembali pulang dari laga tandang di Kalimantan Selatan.
PSM dijamu Barito Putera pada Minggu (29/10/17) dengan sepak mula laga pukul 18.30 WIB.
Main di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, laga tersebut berakhir imbang dengan skor 2-2.
(Baca juga: 5 Pemain Asia Tenggara yang Berstatus Pilar Asing di Liga Jepang Musim 2017, Siapa Saja?)
Meski hanya mendapatkan satu poin, PSM berhasil naik lagi ke puncak klasemen sementara Liga 1 musim 2017.
Mereka menggeser Bhayangkara FC yang memiliki poin sama dengan PSM yaitu 62.
Namun, PSM unggul head to head atas klub milik Polri itu.
(Baca juga: Persiba Balikpapan Degradasi, Begini Reaksi Sedih Netizen)
Setelah meraih satu poin, rombongan skuat berjulukan Juku Eja pulang menuju ke Makassar.
Makasih @SriwijayaAir atas sambutannya buat Tim @PSM_Makassar #kitasemuaPSM #ONtour pic.twitter.com/jEVIOgzDgk
— RedGank PSM (@RedGank_PSM) 29 Oktober 2017
Di area parkir pesawat, klub tersebut disambut oleh kru Srwiwijaya Air lengkap dengan banner yang dibentangkan.
Pemandangan ini cukup seru dan jarang terjadi serta asing dirasakan para pemain, pelatih, serta ofisial PSM, apalagi ini di kota lawan mereka.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on