Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Demi menghindari benturan antar suporter, Panitia Penyelenggara (panpel) Pertandingan antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung menghimbau pendukung Persib untuk tidak datang ke stadion.
Laga El Clasico versi Tanah Air ini akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017).
Namun, hal ini tidak menyurutkan semangat bobotoh untuk menyambut kedatangan skuat Maung Bandung di Bandara Adi Soemarmo, Solo.
Kedatangan skuat Maung Bandung disambut hangat oleh bobotoh Wilayah Surakarta.
Nyanyian serta yel-yel menggema di pintu kedatangan Bandara Adi Soemarmo, Kamis (2/11/2017).
(Baca Juga: Mengintip Lakon di Sayap Kiri Timnas U-19 Indonesia, Benarkah Jelmaan Jun Misugi?)
Kepada BolaSport.com, Koordinator Bobotoh Wilayah Surakarta, Adit (22) mengaku sambutan ini bertujuan untuk memberi semangat kepada para pemain Maung Bandung.
Karena tak mendapat ijin untuk mendukung langsung di lapangan, Adit akan menghimbau kepada bobotoh yang berada di wilayah Surakarta untuk menghormati keputusan ini.
"Demi menghindari gesekan ataupun pertikaian, kami menerima keputusan dari panitia penyelenggara," ujar Adit kepada BolaSport.com.
Karena mendapat larangan untuk datang ke stadion, Adit menjeaskan bahwa bobotoh wilayah Surakarta akan mengadakan nonton bareng (nobar) pertandingan Persija kontra Persib.
"Karena tak bisa datang ke stadion, kami akan mengadakan nobar untuk kebaikan bersama," ucap Adit.
Namun, dia masih belum bisa memastikan lokasi nonton bareng.
Sampai saat ini, rekan-rekannya masih mencari tempat untuk mengadakan nobar tersebut.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on