Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tutup Laga Grup X, Pemain Ke-12 PSMS Medan Berikan Simpati kepada Jakmania

By Christina Kasih Nugrahaeni - Jumat, 17 November 2017 | 09:48 WIB
suporter PSMS Medan, yang sering disebut dengan Perantau Setia Kinantan saat mendukung PSMS Medan (IG/ persetandotcom)

Pemain ke-12 PSMS Medan menunjukkan simpati kepada Jakmania pada laga penutup Grup X.

Salah satu anggota Jakmania korwil Cikarang, menjadi korban pengeroyokan oknum suporter seusai laga pamungkas Persija Jakarta pada Liga 1, Minggu (12/11/17).

Pengeroyokan tersebut membuat anggota Jak Cikarang, Rizal Yanwar Saputra, meninggal dunia.

Suporter PSMS Medan pun menunjukkan simpatinya pada laga terakhir Ayam Kinantan di Grup X.

PSMS Medan bertanding melawan Persis Solo, Kamis (16/11/17) di Stadion Patriot Chandrabhaga Bekasi.

(Baca Juga: Tak Ingin Sakit Hati, Suporter Persis Solo Tak Pikirkan Promosi ke Liga 1)

Tak hanya mendukung klub berjuluk Ayam Kinantan, suporter PSMS Medan juga menunjukkan simpatinya bagi Jakmania yang tertuang dalam banner.

Dilansir BolaSport.com dari akun Instagram @supporter_persijajkt, dalam banner tersebut tertuliskan "RIP Jakmania Cikarang Rizal Yanwar Saputra" dengan identitas suporter di bawah tulisan itu.

 

Dari Supporter medan untuk alm. rizal Yanwar Saputra #PersijaJakarta #persijajkt #jakmaniaberduka #Jakmania

A post shared by Supporter Persija Jakarta (@supporter_persijajkt) on