Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menjelang Pihak kepolisian Bandung menyiapkan 1.082 personil gabungan untuk mengamankan pertandingan lanjutan babak 8 besar Liga 2 Grup Y di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada Sabtu (18/11/2017).
Informasi tersebut disampaikan Wakapolrestabes Bandung, AKBP Gatot Sujoyo dalam rapat koordinasi pengamanan sepak bola Liga 2 di Mapolrestabes Bandung, Jumat (17/11/2017) sore.
Rapat koordinasi ini dihadiri perwakilan dari empat tim, yakni Persebaya, PSMP Mojokerto, PSIS Semarang, dan PSPS Riau.
Selain dari pihak tim, empat kelompok suporter klub tersebut juga turut hadir. Ditambah Viking Persib Club dan Bomber.
Dikatakan Gatot, pengaman akan menyebar di beberapa titik stadion.
(Baca Juga: Komunitas Fansclub Liverpool di Indonesia Turut Ramaikan Drama Setya Novanto)
"Personilnya dari TNI 40 orang, Polrestabes Bandung 401 orang, Polda Jabar 551 orang, dan Instansi terkait 90 orang. Akan ada pengamanan di setiap pintu stadion sebanyak 5 personel," ujar Gatot.
Rencananya, panpel akan mencetak 25.000 tiket. Tiket tersebut dijual di Gerbang Biru dan Gerbang Merah GBLA.
Ada tiga kategori tiket, yakni tiket tribun timur harga Rp. 50.000, selatan dan utara Rp 30.000, dan VIP dibanderol dengan harga Rp 100.000.
Seperti dijadwalkan, pada Sabtu, (18/11/2017) Stadion GBLA akan menggelar dua pertandingan.