Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Beri Perlakuan Khusus Bagi Suporter Laga Indonesia Vs Guyana yang Terlanjur Beli Tiket dengan Venue Stadion Wibawa Mukti

By Agus Triyanto - Selasa, 21 November 2017 | 14:45 WIB
Harga tiket laga TImnas vs Guyana (Twitter.com/pssi_fai)

Pada laga pekan timnas yang terakhir, yakni Indonesia Vs Guyana di Stadion Patriot, Bekasi, pada Sabtu (25/11/2017) PSSI akan memberikan perlakuan khusus bagi para penonton yang terlanjur memiliki tiket dengan venue Stadion Wibawa Mukti.  

Seperti diketahui, sebelumnya laga ujicoba internasional antara Indonesia vs Guyana sedianya akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.

Namun Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, Ratu Tsiha, mengonfirmasi laga itu pindah ke Stadion Patriot Candrabhaga.

"Pertandingan melawan Guyana akan digelar di Stadion Patriot pada 25 November," kata Tisha kepada BolaSport.com.

Atas pemindahan venue ini, PSSI memberi perlakuan khusus bagi penonton yang terlanjur membeli tiket dengan venue Wibawa Mukti.

"Untuk kamu yang sudah terlanjur membeli tiket dengan venue Stadion Wibawa Mukti, tiket kamu akan mendapatkan 'upgrade' ke kategori yang lebih tinggi di Stadion Patriot Candrabhaga," tulis PSSI di akun Instagram resmi mereka.

Selain itu, PSSI juga akan memberikan diskon spesial kepada pelajar dan mahasiswa serta pembeli online untuk tiket menonton langsung di stadion.Diskon untuk pelajar atau mahasiswa yakni potongan 10 persen dari harga tiket resmi PSSI.

Untuk pembeli tiket lewat online juga akan mendapat potongan harga 20 persen melalui loket.com sampai Kamis (23/11/2017) malam.

Untuk pembelian dari fan atau komunitas dalam skala besar, juga bakal mendapat diskon.