Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Supportes Barcelona Indonesia Gelar Nobar El Clasico di Beberapa Kota

By Selasa, 19 Desember 2017 | 20:59 WIB
Para pengurus Supporters Barcelona Indonesia menyambut big match dengan menggelar nobar El Clasico di berbagai kota. (ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM)

Menyambut Big Match Liga Spanyol, Real Madrid versus Barcelona akan tersaji akhir pekan ini, Sabtu (23/12/2017) pukul 19.00 WIB, Fans club Supporters Barcelona Indonesia (SBI) pun menggelar nonton bareng di berbagai kota.

Laga bertajuk Elclasico ini akan berlangsung di markas Real Madrid, Stadion Santiago Bernabeu.

"Ini jadi laga yang paling dinanti-nanti para fans Barca dan Madrid di seluruh dunia," ujar Presiden SBI, Arifin Al Alamudi, Selasa (19/12/2017).

"Jadi kita sengaja menggelar nobar di berbagai kota agar para suporter bisa berkumpul, nyanyi bareng, dan merasakan keseruan nonton seperti berada langsung di stadion," ucapnya menambahkan.

(Baca Juga: Gempar! Cristiano Ronaldo Mengaku Alami Cedera Jelang Laga El Clasico)

Di Kota Malang, nontong bareng akan berlangsung di Teras Panglima kawasan Taman Kunang-kunang.

Di Kota Kisaran, Kabupaten Asahan, nonton bareng akan digelar di Callisto Cafe and Coffee di Jalan Imam Bonjol No 333. Tepatnya di samping rumah makan Pondok Kelapa.

Di Kota Medan, SBI District Medan dan PRMI Medan menggelar nobar di Avros Guest House Jalan Brigjend Katamso No 1, Medan.

(Baca Juga: Paulo Dybala Dicadangkan karena Malas Mengoper?)

Di Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah digelar nonbar akbar akan digelar di d'best Cafe Sibolga.

Sedangkan di Cilegon, Cules Cilegon akan bergabung dengan Supporters Barca Indonesia (SBI) District Cilegon menggelar nonton bareng El Clasico di Hotel Grand Royal Krakatau.

Nonton bareng juga berlangsung di beberapa kota lainnya. Info selengkapnya bisa dilihat di instagram @supportersbarcaindonesia.

"Nonton bareng di setiap kota memiliki konsep yang berbeda-beda. Ada yang menggunakan tiket ada juga ya gratis. Hadiah doorprize yang dibagikan juga berbeda-beda pastinya," kata Arifin.

 

Ratu Tisha menjelaskan bahwa PSSI tidak pernah melarang para pemain Indonesia melanjutkan kariernya di luar negeri. "Kabar yang beredar PSSI melarang dan meragukan jiwa nasionalisme, kami dari PSSI mengajak kepada publik agar tidak terpengaruh dengan pihak-pihak yang ingin merusak sepak bola ini." Ratu Tisha menambahkan, seharusnya ada komunikasi yang dilakukan oleh Evan Dimas dan Ilham Udin dengan PSSI sebelum bergabung dengan Selangor FA. Sementara yang ditakutkan Edy Rahmayadi adalah kondisi dimana Selangor FA tak mau melepas dua pemain andalan timnas itu ke Asian Games 2018 karena tidak termasuk agenda FIFA. Apa pendapat kalian? #PSSI #SelangorFA #AsianGames2018 #EvanDimas #IlhamUdin #SelangorFA #Timnas #TimnasIndonesia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P