Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bonek memiliki harapannya saat menyerahkan 'koin untuk Andik' kepada pihak manajemen.
Koin tersebut telah diserahkan oleh perwakilan dari bonek tribun utara kepada pihak manajemen.
Namun, dalam unggahan tersebut, tidak dijelaskan apakah penyerahan dilakukan kepada manajemen Persebaya Surabaya atau manajemen yang menaungi Andik Vermansah.
Dilansir BolaSport.com dari akun Instagram @greennord.27, koin tersebut terkumpul sejumlah 1.829.600 rupiah.
Dalam menyerahkan koin tersebut juga tersirat harapan dari bonek.
(Baca Juga: Koin untuk Andik Vermansah Diserahkan Bonek Kepada Manajemen, Ini Jumlahnya)
Bonek ingin menampar pihak manajemen Persebaya Surabaya.
Tamparan itu tentu bukanlah tamparan secara fisik, melainkan sebagai bukti bahwa bonek memiliki suara untuk klub.
Bonek juga berharap siapa pun pemain yang dikontrak akan bermain sepenuh hati dan memperjuangkan Persebaya Surabaya.