Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bali United mengeluarkan jersey baru untuk dapat mengikuti Liga Champions Asia 2018.
Hal ini dilakukan karena dalam regulasi AFC setiap klub hanya boleh memasang satu produk sponsor di bagian depan jersey.
Sebelumnya ada lebih dari 6 brand sponsor yang terpajang di jersey merah Bali United.
Manajemen Bali United mengumumkan satu-satunya sponsor yang akan terpampang di jersey Ilija Spasojevic dkk adalah PT Indofood Sukses Makmur Tbk melalui brand Indomie untuk kompetisi musim 2018.
Bali United sendiri telah disponsori oleh PT Indofood Sukses Makmur Tbk sejak musim 2015.
Selama tiga musim terakhir, PT Indofood Sukses Makmur Tbk dan Bali United telah melakukan berbagai bentuk partnership yang menguntungkan bagi kedua belah pihak.
Melihat desain baru jersey Bali United, warganet pun mengeluarkan berbagai reaksi:
@nandorhodes "Bukan iri atau apa2 min, tapi harus diakuin jersey liga jauh lbh bagus dari pda liga champion, yg liga champion jelek bgd, kyk baju kaos biasa"
@dermawan.r.a "Desain baju nya mirip kaos oblong dikasi nomor punggung.. Kurang geregett"
@dprabowo25 "Bagusan gtu 1 sponsor doang yg ada di jersey . lebih simpel & elegan!"
@idabagusmanuaba "Dipaksakan sekali design nya tp menurut info ini bukan jersey resmi melainkan cuma perkenalan sponsor doank"
@mhmmd_umar "Kebanyakan masang sponsor di baju, lu kira baju balap"
@calmetterf "Jersey barunya mirip baju tidur"
@nazruddin17 "Masak itu jersey resmi buat acl sam liga 1, kok kurang yaa"
@ferysarafadi "Bagus polos si. Tapi design jersey nya agak kurang wow gitu"