Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mendapatkan gelar sebagai suporter terbaik pada Piala Presiden 2018, rupanya tak begitu saja membuat bobotoh senang.
Bobotoh mendapatkan predikat suporter terbaik pada pagelaran Piala Presiden 2018.
Keputusan kontroversial yang diambil oleh panitia pelaksana, rupanya tak begitu saja membuat bobotoh senang dan berbangga diri.
Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter @bobotoh.id, akun tersebut mengadakan poling terkait penting atau tidaknya gelar suporter terbaik 2018.
Sebanyak 2006 netizen merespon voting online tersebut.
(Baca Juga: Harga Tiket Pertandingan Piala Gubernur Kaltim Disebut Terlalu Mahal)
Ada empat persen netizen yang memilih tidak tahu apakah gelar tersebut penting.
Sementara yang memilih penting, ada 14 persen suara netizen.
Pilihan 'yang terbaik cuma si dia' mendapatkan 38 persen suara netizen.
Sebanyak 44 persen suara yang menjadi pemenanganya rupanya memilih tidak penting.
Jika dilihat dari perolehan polling tersebut, bobotoh menganggap gelar tersebut tidak penting kalau Persib Bandung bermain tidak apik.
#Pupulingan Bobotoh dianugerahi gelar SUPPORTER TERBAIK PIALA PRESIDEN 2018 . Ceuk Bobotoh, penting enggak sih gelar TERBAIK untuk supporter? Sedangkan tim-nya melendoy?
Alasannya dijelasin via reply yah. Nuhun
— BOBOTOH.ID (@BobotohID) February 18, 2018