Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arek Bonek 1927 memberikan himbauan sebelum aksinya mengawal Jhonerley Simanjuntak atau yang dikenal dengan Cak Joner.
Cak Joner saat ini tengah berjuang untuk melewati jeratan hukum akibat kasus Undang-undang Indromasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).
Polisi menetapkan Cak Joner sebagai tersangka atas dugaan ujaran kebencian dalam media sosial yang membawa nama salah satu perguruan pencak silat.
Kasus hukum yang dihadapi oleh Cak Joner akan memasuki agenda pembelaan atau pembacaan pledoi yang akan digelar di Pengadilan Negeri Surabaya, Kamis (22/2/2018).
Arek Bonek 1927 rencananya akan mendampingi Cak Joner pada agenda sidang tersebut.
(Baca Juga: Ini Cara Suporter PSM Makassar Tunjukkan Kerinduannya untuk Raih Kemenangan)
Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter milik Andie Peci, ada himbauan sebelum mengeksekusi rencana tersebut.
Himbauan tersebut terkait pelaksanaan teknis dalam mendampingi Cak Joner.
Selain itu, bonek yang ikut agenda tersebut pun dihimbau untuk tertib dan menjaga kenyamanan di Surabaya maupun Jawa Timur.
Himbauan Arek Bonek 1927 pic.twitter.com/TNFna4JpS3
— Andie Peci (@AndiePeci) February 21, 2018