Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pedas, Kick Off Liga 1 Terancam Ditunda, Netizen Beri Sindiran Sinis

By Nina Andrianti Loasana - Rabu, 21 Februari 2018 | 19:00 WIB
Duta besar Jepang untuk Indonesia, Masafumi Ishii (kiri), Hiromi Hara (kedua dari kiri), selaku Wakil Presiden J. League, Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono (ketiga dari kiri), Manajer Bhayangkara FC, AKBP Sumardji (ketiga dari kanan), dan geladang Bhayangkara FC sekaligus timnas U-23 Indonesia, Muhammad Hargianto (kedua dari kanan), berpose selepas sesi jumpa pers J. League Asia Challenge 2018 di Kantor PSSI, Gran Rubina, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (16/1/2018). (SEGAF ABDULLAH/BOLASPORT.COM)

Kompetisi kasta tertinggi di persepakbolaan Indonesia, Liga 1 2018, terancam akan diundur kembali jadwal pertandingan pertamanya.

Apabila benar, itu bisa menjadi pengunduran untuk ketiga kalinya.

Sebelumnya, kick-off Liga 1 2018 akan digelar pada 24 Februari, namun ditunda menjadi 3 Maret.

Pengunduran itu kembali terjadi dan dikabarkan laga pembuka Liga 1 akan bergulir pada 10 Maret 2018.

Memang masih ada waktu untuk mempersiapkan waktu kick-off yang akan digelar pada 10 Maret mendatang.

Akan tetapi kabarnya kick-off Liga 1 2018 tidak jadi digelar pada 10 Maret mendatang.

Hal itu dikarenakan adanya klub-klub peserta Liga 1 2018 yang belum menerima subsidi uang dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi musim 2017.

Banyak klub-klub yang mengancam tidak ingin berkompetisi sampai utang-utang tersebut dilunasi.

"Tadi kami sudah menyampaikan kepada Pak Menpora Imam Nahrawi bahwa PSSI akan meminta PT LIB menyelesaikannya sebelum kick-off Liga 1 digelar pada 10 Maret mendatang," kata Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, selepas menggelar rapat dengan Menpora di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (21/2/2018).

"Ya tidak akan kick off," kata Joko seketika ditanya awak media bila utang-utang PT LIB belum diselesaikan.