Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Melakukan pemusatan latihan dan laga uji coba di Yogyakarta, ada yang harus direlakan oleh PSMS Medan.
PSMS Medan harus meninggalkan trofeo Aceh yang sedianya akan turut diikuti oleh klub berjuluk Ayam Kinantan tersebut.
Namun, bukannya bertolak ke Aceh untuk mengikuti turnamen pramusim tersebut, PSMS Medan lebih memilih Yogyakarta sebagai ajang persiapan menanti kick off Liga 1.
Bertolak ke Yogyakarta, PSMS Medan melakukan dua laga uji coba.
Laga uji coba pertama, PSMS Medan berhadapan dengan Barito Putera di Stadion Sultan Agung Bantul (2/3/2018) dan berakhir imbang 2-2.
(Baca Juga: Laga Uji Coba PSS Sleman Vs PSMS Medan, Ajang Pesta Nribun untuk Suporter)
Sementara, laga kedua sekaligus pamungkas, PSMS Medan berhasil meraih kemenangan 2-1 atas PSS Sleman di Stadion Internasional Maguwoharjo Yogyakarta (4/3/2018).
Menyaksikan yang menjadi pilihan PSMS Medan, SMeCK Hooligan Yogyakarta, melalui ketuanya, Andre Vozkaz Pardosi, memberikan tanggapan.
"Enggak masalah kalau PSMS Medan enggak ikut turnamen, yang penting harus ada latihan," kata pria yang akrab disapa Andre kepada BolaSport.com, Minggu (4/3/2018).
Andre menuturkan, selama Liga 1 belum dimulai, PSMS Medan tidak hanya bermain di Medan saja.
"Kalau pun tidak main di trofeo Aceh, setidaknya PSMS Medan bisa bertanding dengan tim lain," imbuhnya.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on