Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelum kembali ke tribune stadion untuk mendukung Persebaya pada kompetisi resmi musim 2018, Bonek lebih dulu beraksi di jalanan. Namun, aksi mereka ini sangat positif.
Kali ini, Bonek bersama dengan Polrestabes Surabaya menggelar konvoi safety riding.
Polrestabes Surabaya mengajak Bonek dan Bonita untuk turut terlibat dalam konvoi safety riding.
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Jatim, terlibat konvoi safety riding bersama dengan Polrestabes Surabaya, Bonek menuturkan terima kasih dan harapan mereka.
"Terima kasih banyak untuk Bapak Kapolrestabes Surabaya," kata Tessy, korlap bonek tersebut kepada Tribun Jabar.
"Beliau telah memberikan kesempatan pada Bonek dan Bonita untuk mengikuti acara Safety Riding, agar teman-teman Bonek bisa tertib berlalu lintas," ucapnya menambahkan.
(Baca Juga: Logo Mirip Persebaya Surabaya, Pengurus SSB Berikan Penjelasan kepada Bonek)
Tessy juga berharap, dengan adanya kegiatan tersebut, tidak ada lagi kecelakaan lalu lintas bagi Bonek maupun masyarakat Kota Surabaya.
"Biar Bonek juga dapat meminimalisir kecelakaan lalu lintas saat akan menonton Persebaya bertanding," tuturnya mantap.