Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Begini Persiapan VOC untuk Mendukung Persib Bandung

By Christina Kasih Nugrahaeni - Selasa, 13 Maret 2018 | 12:01 WIB
Pendukung Persib Bandung yang biasa disebut Bobotoh memberikan dukungannya kepada tim kesayangannya dengan membentangkan syal saat Persib Bandung melawan Sriwijaya FC pada partai pembuka Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kab. Bandung, Selasa (16/1/2018). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM)

Kick-off Liga 1 yang akan bergulir pada Jumat (23/3/2018), membawa rencana-rencana persiapan bagi seluruh elemen yang terlibat.

Tak hanya bagi tim, pemain ke-12 alias suporter pun turut bersiap.

Persiapan itu juga turut dilakukan oleh salah satu komunitas suporter Persib Bandung, Viking Online Community (VOC).

VOC merupakan suporter Persib Bandung yang berprofesi sebagai ojek online.

Ketua VOC, Avink, menuturkan, para ojek online yang menjadi suporter Persib Bandung kini lebih giat dalam mencari penumpang.

(Baca Juga: World Cup Trophy Tour, Cara FIFA Menyenangkan Suporter Menjelang Piala Dunia 2018)

Pasalnya, hasil dari menarik penumpang, akan digunakan sebagai modal untuk menonton laga tersebut.

"Persiapan menjelang liga kita harus rajin narik orderan biar bisa buat beli tiket," kata Avink kepada vikingpersib.co.id dikutip BolaSport.com.

Hasil dari kerja keras di jalanan akan digunakan untuk membeli tiket, bak laga kandang maupun tandang.