Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aparat Keamanan Duduki Tribune Selatan Stadion Manahan Solo, Ada Apa?

By Irfa Ulwan - Rabu, 4 April 2018 | 20:36 WIB
Petugas keamanan dari unsur kepolisian ada di tribune timur Stadion Manahan, Kota Solo saat tuan rumah Persis uji coba kontra sesama klub Liga 2, Blitar United, pada Rabu (4/4/2018). (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Ada insiden kecil yang terjadi di tribune selatan Stadion Manahan, Solo, Rabu (4/4/2018). Saat itu, Persis Solo menjamu Blitar United.

Pertandingan persahabatan antara Persis Solo melawan Blitar United memang sempat diwarnai insiden kecil di atas tribune.

Ketika di lapangan kedua kesebelasan sedang saling jual beli serangan, terlihat beberapa orang di tribune selatan saling serang.

Tak ayal, aparat keamanan langsung berlarian naik ke atas tribune untuk membubarkan kerumunan tersebut.


Ribut sesama suporter Persis saat menjamu Blitar United pada uji coba di Stadion Manahan, Solo, Rabu (4/4/2018). (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Keributan itu sendiri dipicu oleh kesalahpahaman di antara mereka.

"Enggak tahu tadi itu apa penyebabnya, tetapi kayaknya masalah sepele terus tahu-tahu langsung saling pukul," kata salah satu suporter kepada BolaSport.com.

Setelah kejadian tersebut, aparat kemanan langsung menyeterilkan sebagian tribune selatan tersebut.

(Baca Juga: Meski dengan Jumlah yang Tidak Maksimal, Pasoepati Berhasil Menyemangati Persis Raih Kemenangan)

Beberapa aparat keamanan tersebut bersiaga untuk mencegah terjadinya hal yang serupa.