Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Warganet Minta Atep Gantikan Supardi Jadi Kapten Persib Bandung

By Nungki Nugroho - Minggu, 15 April 2018 | 13:52 WIB
Pemain Persib Bandung, Atep (kiri), berduel dengan bek PSMS Medan, Reinalo Lobo, dalam pertandingan kedua Grup A Piala Presiden 2018, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (21/1/2018). (Persib.co.id)

Absennya Supardi menjadikan kekosongan kapten pada Persib Bandung jelang laga melawan Arema FC, Minggu (15/4/2018)

Ya, Supardi Natsir harus absen lantaran hukuman larangan bermain yang harus ia terima pasca melakukan protes keras kepada wasit pada laga melawan Mitra Kukar, Minggu (8/4/2018).

Supardi harus menerima hukuman larangan bermain sebanyak empat pertandingan dan denda sebesar 50 juta rupiah dari Komdis PSSI.

Tak pelak hal ini membuat pusing manajemen Bobotoh yang tengah meningkatkan performa tim.

(Baca Juga: Arema FC Catatkan Rekor Poin Terburuk sejak Era ISL)

Namun, netizen mempunyai tanggapan tersendiri terkait siapa pengganti jabatan kapten yang layak untuk menggantikan Supardi.

Warganet ramai membicarakan pemain senior yang sekaligus legenda hidup Persib Bandung, Atep, untuk menggantikan posisi Supardi Natsir sebagai kapten.

Berikut komentar netizen di akun resmi Persib Bandung:

@gopit_sa: Atep
@rahmayudinrahyu: Lord atep
@wjyaksma_: Atep
@mfarhanrmdhn_ :Lord
@rezaislami2810: Lord Atep Pastinya
@pranatryptra_: lord atep
@farhan_mf11: atep
@m._rizki_m: atep
@novalsatriaakhmad: Atep

Komentar ribuan Bobotoh ini dapat menjadi pertimbangan bagi tim ofisial untuk menentukan siapa yang tepat menggantikan posisi Supardi sebagai kapten.

Selain memiliki catatan bagus bersama Persib Bandung, Atep juga merupakan pemain yang sangat loyal bagi tim Maung Bandung.

(Baca Juga: Piala Indonesia 2018, Klub Liga 1 Langsung Bertemu Tim Liga 3)

Pemain yang diberi julukan Lord Atep oleh Bobotoh ini juga terkenal mampu mengisi beberapa posisi.

Pada pertandingan melawan Arema FC, Minggu (15/4/2018) malam ini, Atep masuk dalam daftar 18 pemain yang dibawa oleh pelatih Mario Gomez ke Kanjuruhan, Malang.

Pertandingan antara Arema FC melawan Persib Bandung akan disiarkan secara langsung oleh televisi nasional Indosiar pada pukul 18.30 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P