Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Proliga 2018 - Penonton Kecewa Tak Kebagian Tiket, Begini Penjelasan Panitia

By Katarina Erlita Candrasari - Minggu, 15 April 2018 | 17:04 WIB
Perjuangan para penonton untuk mendapatkan tiket tambahan final Proliga 2018 di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Minggu (15/4/2018) (KATARINA ERLITA/BOLASPORT.COM)

"Sebenarnya tidak bagus juga memaksakan jual tiket terlalu pas karena harus melihat kapasitas GOR juga. Tadinya kita mau kasih space 500 bangku kosong tapi ternyata diminta juga, ya sudah, " ujar Regi Nelwan.

Melihat banyaknya masyarakat yang protes dan kecewa, panitia akhirnya menambah 500 tiket tambahan.

Alhasil GOR Amongrogo dipenuhi dengan 6.000 orang penonton yang ingin menyaksikan langsung pertandingan tim putri antara Jakarta Pertamina Energi Vs Bandung Bank BJB Pakuan.

Sementara itu untuk partai putra mempertemukan tim Surabaya Bhayangkara Samator Vs Palembang Bank Sumselbabel.

Banyak penonton dari luar kota yang tidak kebagian tiket memilih untuk menyaksikan jalannya pertandingan dari layar besar yang disediakan di luar GOR.

Tidak kebagian tiket, penonton saksikan pertandingan dari layar di luar GOR Amongrogo.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P