Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, akhirnya memutuskan untuk mundur dari klub tersebut pada akhir musim 2017-2018.
Arsene Wenger mengungkapkan rencana tersebut melalui pernyataan resmi dari situs resmi Arsenal.
"Setelah melalui pertimbangan dan diskusi dengan pihak klub, saya memutuskan bahwa ini saat yang tepat untuk mundur dari klub di akhir musim ini," kata Wenger seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Arsenal.
"Saya sangat bersyukur bisa melatih klub ini selama beberapa tahun yang begitu mengesankan," ujar Wenger.
Kepergian Arsene wenger membuat fan Arsenal, yang sempat menuntut manajemen untuk memecatnya, menangis haru.
(Baca Juga: BREAKING NEWS - Arsenal dan Arsene Wenger Akan Berpisah!)
Mereka menulis pesan-pesan mengharukan melalui kolom balasan di akun Twitter resmi Arsenal.
"Ia tak lebih besar dari Arsenal, tetapi Arsenal menjadi lebih besar karena Arsene Wenger," !Cechque.
— P (@Cechque) April 20, 2018
"Terima kasih untuk segalanya, Arsene! Lelaki hemat yang mengubah permainan yang kami semua cintai," @TheArseneView.
Thank you for everything Arsene!
An amazing man who changed the game we all love.
Thank you, Arsene! pic.twitter.com/AMybWdLmYW
— TheArseneView (@TheArseneView) April 20, 2018
(Baca Juga: Selamat Tinggal Arsene Wenger! Begini Catatan Lengkap Rezim The Professor Selama 22 Tahun)
"Saya ingin dia pergi, tetapi saya juga tidak menduga hal ini akan terjadi," @6ix9ineStan.
I wanted him to leave but I never thought it would happen ffspic.twitter.com/4w2QPd9ZVX
— Daddy Wengz don’t go (@6ix9ineStan) April 20, 2018
"Legenda terbesar yang pernah dimiliki klub ini. Terima kasih untuk semua hal yang telah anda berikan kepada para penggemar," @afcDW.
The biggest legend this club will ever have. Thank you for everything you've given me and millions of other fans.
— Dan Critchlow (@afcDW) April 20, 2018
Reaksi fan ini sedikit mengejutkan mengingat mereka gencar meneriakkan #WengerOut sepanjang musim ini.
Namun mereka jelas begitu menghormati sosok yang begitu akrab dengan klub kesayangan mereka tersebut.
(Baca Juga: Titipkan Arsenal kepada Fans, Arsene Wenger Punya Pesan Terakhir Mengharukan)
Wenger telah melatih Arsenal sejak 1 Oktober 1996.
Ia akhirnya resmi mundur setelah 22 tahun melatih klub asal London Utara tersebut.
Bersama Arsenal, Wenger telah mempersembahkan tiga gelar Liga Inggris dan tujuh gelar Piala FA.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on