Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Thomas 2018 - Netizen: Apa yang Terjadi dengan Marcus Fernaldi Gideon?

By Susi Lestari - Selasa, 22 Mei 2018 | 21:34 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon and Kevin Sanjaya Sukamuljo, mengembalikan kok dari lawan mereka, Mads Conrad-Petersen (belakang)/Mads Pieler Kolding (Denmark), pada laga babak semifinal turnamen All England Terbuka 2018 di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, Sabtu (17/3/2018). (BADMINTON INDONESIA )

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, secara mengejutkan gagal menyumbang poin untuk Indonesia pada pertandingan melawan Thailand di penyisihan Grup B Piala Thomas 2018.

Bermain di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Selasa (22/5/2018), Marcus/Kevin kalah rubber game dari ganda putra Thailand, Kittisak Namdash/Nipitphon Phuangphuapet, dengan skor 16-21, 21-13, 12-21.

Kekalahan ini menjadikan Thailand menyamakan keunggulan menjadi 1-1.

Sebelumnya, tunggal putra pertama Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, sukses menyumbang poin pertama setelah mengalahkan Khosit Phetpradab dengan skor 21-8, 21-14.

(Baca Juga: Piala Thomas 2018 - Meski Bertabur Bintang, China Sulit Jadi Juara karena Alasan Ini)

Kegagalan yang dialami ganda putra nomor satu dunia ini membuat banyak netizen Indonesia bertanya-tanya.

"Pemain dunia kok main tidak ada semangat-semangatnya," komentar @caqyl dilansir BolaSport.com dari twitter PBSI, @INABadminton.

"Di awal terlalu meremehkan," tulis @ahCrigis tidak mau ketinggalan.

Beberapa komentar juga menyangkut-pautkan dengan Marcus yang baru saja menjadi pengantin baru.

Seperti yang dilaporkan BolaSport.com sebelumnya, Marcus baru mempersunting kekasihnya, Agnes Amelinda Mulyadi, pada 14 April lalu. 

Sementara pada pertandingan tersebut, Marcus beberapa kali melakukan kesalahan.

Salah satunya adalah pada gim pertama, di mana servis Marcus tiga kali dinyatakan fault oleh wasit dan satu kali gagal sampai.

(Baca Juga: Lin Dan: Ada Empat Negara yang Diwaspadai China pada Piala Thomas 2018)

"Mungkin efek masih pengantin baru," @setyowatiindah4 memberi tanggapan.

"Marcus abis turun mesin," tulis @rhibian disertai ikon tertawa.

Setelah partai Marcus/Kevin dengan Namdash/Phuangphuapet, partai ketiga akan mempertemukan Ihsan Maulana Mustofa (Indonesia) dan Kantaphon Wangcharoen (Thailand).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P