Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pihak kepolisian menegaskan akan mengambil tindakan bagi Bonek yang nekat untuk melakukan estafet menuju Bantul dengan alasan demi Persebaya Surabaya.
Persebaya Surabaya akan mengahadapi laga lanjutan Liga 1 2018 dengan melawan Persija Jakarta di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, Minggu (3/6/2018) pukul 20.30 WIB.
Persebaya memang dikenal sebagai klub dengan basis suporter yang besar.
(Baca Juga: Dari Empat Pilar Persib yang Absen Versus Bhayangkara, Nama Ini Paling 'Disesali' Gomez)
Bonek selalu ada dimana pun Persebaya berlaga, meski harus menempuh perjalanan yang cukup jauh dari Jawa Timur.
Laga esok, akan menjadi laga kedua bagi Persebaya bermain di Bantul dalam pentas Liga 1 2018.
(Baca Juga: Tak Ada Libur Panjang Lebaran, Presiden NPC Utamakan Hal Ini)
Sebelumnya, Persebaya juga sempat bermain di Bantul kala menghadapi PS Tira dan didukung oleh ribuan Bonek.
Namun, rampungnya pertandingan itu menjadi petaka bagi Bonek ketika rombongan melewati Kota Solo.
Untuk mengantisipasi kejadian serupa, pihak kepolisian Surakarta menggelar koordinasi bareng dengan perwakilan Bonek, manajemen Persebaya, dan Pasoepati.