Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bonek dianggap sebagai saudara sendiri oleh pendukung PSM Makassar, Red Gank.
Hal itu dikatakan oleh sekretaris Red Gank, salah satu ordo suporter PSM Makassar, Sadakati Sukma.
Bonek datang ke Makassar untuk memberikan dukungan bagi Persebaya yang akan berlaga melawan PSM Makassar di Stadion Mattoangin, Sabtu (9/6/2018) pukul 20.30 WIB.
(Baca Juga: Tak Sampai Sepekan, Empat Nama Asing Sudah Angkat Kaki dari Liga 1 2018)
Kedatangan bonek di Makassar, rupanya turut disambut oleh Red Gank.
Datang dan menjadi tamu di Makassar, tentu Bonek harus mengetuk pintu sang empunya rumah.
Ketukan pintu dari Bonek itu pun disambut hangat oleh Red Gank sebagai suporter tuan rumah.
(Baca Juga: Presiden Pasoepati Bakal Perkenalkan Persis Solo Junior kepada Korwil)
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Timur, Sadakati Sukma menuturkan jika siap memberikan pelayanannya yang terbaik.
"Bonek adalah saudara kami. Selama mereka berada di Makassar, kami Red Gank siap memberi pelayanan terbaik. Mulai dari penjemputan hingga mereka kembali ke Surabaya," ujar Sekretaris Red Gank, Sadakati Sukma kepada Tribun Timur.
Baginya, rivalitas di antara suporter hanya berlangsung selama 2x45 menit dan di dalam stadion saja.
Saat sudah selesai, semua suporter merupakan saudara.