Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fakta Tentang Muhammad Iqbal Korban Meninggal Derbi DIY PSIM Yogyakarta Vs PSS Sleman

By Rara Ayu Sekar Langit - Jumat, 27 Juli 2018 | 12:55 WIB
Pita Hitam (Surya Malang)

Derbi DIY yang berlangsung sengit ternyata menyisakan kisah duka.

Laga antara PSIM Yogyakarta melawan PSS Sleman pada lanjutan Liga 2 2018 merenggut nyawa.

Muhammad Iqbal harus menghembuskan nafas terakhir usai laga yang digelar di di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (26/7/2018).

Petandingan dengan tensi panas itu memang diwarnai kericuhan.

Kericuhan tersebut menyebabkan tewasnya seorang suporter bernama Muhammad Iqbal.

(Baca juga: Resmi Dihukum Dua Tahun Penjara, Cristiano Ronaldo Justru Liburan bersama Sang Kekasih)

BolaSport.com merangkum beberapa fakta tentang almarhum Muhammad Iqbal:

1. Almarhum Muhammad Iqbal meninggal akibat luka di pelipis dan leher

Iqbal meninggal karena luka patah leher dan adanya lebam di muka sebelah kanan.

2. Meninggal di RS Nur Hidayah, Bantul, Yogyakarta

Almarhum menghembuskan nafas terakhir sekitar pukul 20.00, Kamis (26/7/2018). Mendiang Iqbal sempat mendapatkan pertolongan, namun sayang takdir berkata lain.

(Baca juga: Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Malaysia: Sulit Mendisiplinkan Suporter Indonesia)

3. Kelas 2 SMK N Plered

Mendiang Iqbal tercatat sebagi siswa kelas dua Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMKN Pleret Bantul.

4. Putra anggota Polsek Pleret

Muhammad Iqbal merupakan putra dari Kasium Polsek Pleret Aiptu Suradi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P