Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pendukung Mitra Kukar Keberatan dengan Wacana Pelarangan Penyerang Asing di Liga 1

By Bayu Chandra - Kamis, 16 Agustus 2018 | 23:16 WIB
Pendukung Mitra Kukar, Noorhidayat, keberatan dengan wacana dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) soal pelarangan penyerang asing di Liga 1. (DOK-TRIBUN-KALTIM.COM )

Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Kaltim, Kamis (16/8/2018), Noorhidayat salah seorang pendukung Mitra Kukar mengatakan jika pihaknya masih keberatan.

(Baca juga: Pentolan Snex Desak PSIS Semarang untuk Naikan Performa)

Menurutnya jika wacana dari PT LIB benar-benar terjadi, maka daya tarik Liga 1 akan berkurang.

"Masalah isu tersebut dari pihak suporter sangat tidak setuju," kata Noorhidayat, dilansir BolaSport.com dari Tribun Kaltim.

"Sebab striker asing ini menambah daya magnet bagi para penonton dan juga suporter," ujarnya.

Noorhidayat lantas hanya bisa memberikan masukan kepada PSSI selaku induk sepak bola tanah air agar memaksimalkan pembinaan usia muda.

Ia masih keberatan jika penyerang asing nanti akan dilarang pada kompetisi Liga 1.

"Kalau alasanya untuk timnas, harusnya fokus meningkatkan pembinaan usia dini," ucapnya.

"Kalau regulasi tersebut diterapkan, percuma saja karena tidak bisa instan," katanya menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P