Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Momen perayaan hari raya Iduladha yang sedang dirayakan umat muslim di dunia ternyata juga dirasakan pula oleh bek asing andalan Persib, Bojan Malisic.
Sebagai pemain non-muslim, Bojan Malisic tetap memberikan rasa toleransi kepada umat islam yang sedang merayakan hari raya Iduladha 1439 Hijriah.
Melalui unggahan Instastory, bek yang telah mengoleksi 18 kali penampilan bersama Persib itu menyampaikan ucapan selamat hari raya Iduladha.
(Baca juga: Jauh-jauh dari Banjarmasin, Suporter Ini Puas dengan Kemenangan Timnas U-23 Indonesia atas Hong Kong)
Dikutip BolaSport.com dari laman Persib, Kamis (23/8/2018), bek yang akrab disapa Mali itu merasa tidak ragu menyampaikan ucapan selamat kepada umat muslim di dunia.
Dirinya mengaku senang dapat ikut terlibat merayakan momen spesial ini.
(Baca juga: Begini Persiapan Viking Persib Club Menjelang Perayaan Puncak Hari Jadi Ke-25)
"Saya ikut bersuka cita dalam momen Eid Al Adha ini, selamat kepada umat muslim, untuk masyarakat kota Bandung dan bobotoh," ujar Mali.
"Semoga hal-hal baik menyertai kalian semua," ucap Bek berusia 33 tahun itu.