Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jelang penutupan Asian Games 2018, sampah-sampah bekas tiket Asian Festival berserakan di sekitar jalan pintu satu Senayan, Jakarta, Minggu (2/9/2018).
Para pengunjung rela mengantre panjang hanya demi bisa menikmati beragam kuliner dan pertunjukan yang ditawarkan pada hari terakhir pagelaran Asian Games 2018.
Mereka dengan sabar mengantre meskipun harus berada di bawah panas terik matahari.
Sebagian dari pengunjung hanya duduk di tepian trotoar yang berada di dekat loket-loket.
(Baca juga: Asian Games 2018 - Ada Penonton Gunakan ID Palsu di Venue Akuatik)
Seperti dikutip BolaSport.com dari laman Tribunnews, Minggu (2/9/2018), sampah-sampah sisa tiket yang terpakai berserakan begitu saja di hadapan mereka.
Padahal beberapa sudut-sudut tempat penjualan tiket telah disediakan tempat sampah.
(Baca juga: Jual Merchandise Asian Games 2018, Pedagang Asongan Untung Besar Selama 10 Hari)
Acara penutupan Asian Games 2018 sendiri akan berlangsung pada malam ini dan akan diisi oleh bintang tamu dari luar negeri.
Salah satu tamu yang dipastikan akan mengisi penutupan Asian Games 2018 adalah grup band asal Korea Selatan, Super Junior.