Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelum laga uji coba menghadapi klub Liga Ukraina, Karpaty Lviv, skuat Lechia Gdansk melakukan sedikit latihan mental untuk melatih konsenstrasi.
Tepatnya pada Sabtu (8/9/2018), psikolog olahraga Lechia Gdansk Pawel Habrate mengajak seluruh skuat Lechia Gdansk, termasuk Egy Maulana Vikri berlatih konsentrasi.
Dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub, Habrate membagi sesi latihan ini menjadi dua, yaitu praktek dan teori.
(Baca Juga: Alasan Beto Tak Dipanggil Hingga Penjemputan Luis Milla di Bandara Soekarno Hatta)
Dalam sesi pertama, para pemain diajak untuk bermain sebuah gim yang menunjukkan peran konsentrasi dalam kelompok, yang juga berguna selama kompetisi.
Kemudian, di sesi selanjutnya, mereka berbicara tentang bagaimana individu berlatih konsentrasi selama latihan maupun pertandingan.
Para pemain juga menganalisa pertandingan yang sudah mereka jalani, dengan tetap menggunakan faktor konsentrasi dalam hal ini.
Pelatih utama Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec juga turut mengisi materi bagi para anak-anak asuhannya.
Berikut aksi Egy Maulana Vikri dan skuat Lechia Gdansk saat berlatih konsentrasi.
Para pemain diberi serangkaian pola dan diminta untuk mengingat pola tersebut di lantai.
Egy cs juga diminta mengerjakan soal yang menuntut konsentrasi dan menganalisis hasil yang mereka dapatkan.
Uniknya, setelah melihat video latihan Egy, netizen justru beramai-ramai memberi nasihat pada Egy Maulana Vikri.
Netizen yang melihat Egy tampak kebingungan dalam video tersebut meminta Egy untuk belajar bahasa Polandia dan tetap semangat.
@Nanda Akbar: eggy grogy
@Rudi Yanto: Egy ketawa karna ngerti apa karna bingung temen"nya ngomong apa, semangat gy
(Baca Juga: Media Polandia Sebut Egy Maulana Vikri Berjasa Besar atas 'Glorifikasi' Lechia Gdansk)
@Surya Purnomo: Ayo gy belajar sprti pemain asing di Indonesia.mereka aja mau bljr bhsa Indonesia karena tmpt mereka cari penghasilan. Km jga hrus bljr bhsa polandia tmptnkm cari duit
@tukang komen: Ketika egy ikut UN
@JUVENTUS 69: Wkakakaka egy kebingungan ,,semngat egy!!