Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-16 2018 - Jumlah Suporter Melonjak Tajam pada Laga Indonesia Vs Australia

By Bayu Chandra - Selasa, 2 Oktober 2018 | 16:41 WIB
Suporter Indonesia memberikan dukungan dari tribune Stadion Bukit Jalil saat laga Timnas U-16 Indonesia vs Australia dalam perempat final Piala Asia U-16 2018, 1 Oktober 2018. (AFC)

Babak perempat final Piala Asia U-16 2018 antara Indonesia kontra Australia di Stadion Nasional, Bukit Jalil, Malaysia, Senin (1/10/2018) mendapatkan perhatian besar suporter Indonesia di Malaysia.

Sayangnya, dukungan suporter yang diberikan kepada Indonesia belum mampu membuat anak asuh Fakhri Husaini lolos ke Piala Dunia U-17 2019 di Peru.

Rendy Juliansyah dkk. harus menelan kekalahan tipis 2-3 dari Australia.

Hasil tersebut membawa Socceroos melenggang ke semifinal Piala Asia U-16 2018.

Indonesia sebenarnya sudah unggul lebih dulu melalui Sutan Armando Diego Zico pada menit ke-16.

Namun, memasuki babak kedua, gawang Garuda Asia digelontor tiga gol oleh pemain-pemain Australia.

Tim asuhan Fakhri Husaini sempat membuka asa lagi untuk lolos ke Piala Dunia U-17 2019 di Peru setelah Rendy mencetak gol kedua Garuda Asia pada menit ke-89.

(Baca juga: Timnas U-16 Indonesia Vs Australia - Fakhri Husaini Minta Doa dan Dukungan dari Masyarakat Indonesia)

Namun, hingga babak kedua berakhir, Indonesia tidak berhasil menyamakan kedudukan sehingga akhirnya gagal meraih tiket ke semifinal Piala Asia U-16 2018.

Di balik kekalahan yang diderita timnas U-16 Indonesia, performa Garuda Asia tetap diapresiasi suporter.

Seperti dikutip BolaSport.com dari akun Twitter, Indosupporter, Selasa (2/10/2018), dukungan suporter Indonesia masih mendominasi pada turnamen kali ini.

(Baca juga: Timnas U-16 Indonesia Vs Australia - Menpora Doakan Kemenangan Timnas agar Jadi Obat Penghibur untuk Korban Bencana di Sulteng)

Tercatat dari babak penyisihan, jumlah suporter yang datang semakin meningkat.

Puncaknya saat laga perempat final antara Indonesia kontra Australia, Selasa (2/10/2018), jumlah suporter Indonesia mencapai 13.743 orang.

Jumlah itu pun menjadi yang terbesar selama perhelatan turnamen Piala Asia U-16 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P