Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Panitia elaksana (Panpel) pertandingan PSIS Semarang, Pujiyanto, memberikan pesan penting untuk suporter jelang laga kontra Barito Putera pada pekan ke-25 Liga 1 2018 di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Sabtu (13/10/2018).
Sebagai bentuk antisipasi kemungkinan terjadinya hal-hal negatif selama pertandingan, panpel membuat imbauan untuk fan setia PSIS Semarang, yakni Panser Biru dan Snex.
Imbauan dikeluarkan langsung oleh panpel karena tidak ingin kasus laga Arema FC kontra Persebaya turut terjadi pada laga PSIS kontra Barito Putera.
Sebagai informasi BolaSporter, laga Arema FC kontra Persebaya yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (6/10/2018), mendapat sorotan banyak pihak.
Kala itu beberapa oknum suporter Singo Edan masuk ke lapangan pertandingan untuk melakukan intimidasi kepada sejumlah pemain Persebaya.
(Baca juga: Dua Legenda Persib Tanggapi Kekalahan Maung Bandung dari Madura United)
Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Jateng, Pujiyanto selaku Wakil Ketua Panpel PSIS berpesan agar kasus yang menimpa Arema FC tidak sampai menular ke laga PSIS.
Pujiyanto pun telah menyampaikan pesan ini khususnya kepada Panser Biru dan Snex sejak jauh-jauh hari.
"Kita jauh-jauh hari sudah komunikasikan kepada masing-masing ketua kelompok suporter untuk memberitahukan ke anggota agar tidak ada lagi kejadian seperti saat Arema FC menjamu Persebaya," kata Pujiyanto.