Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Fan Madura United, K-Conk Mania, menyampaikan pesan positif kepada pendukung Persija, The Jak Mania, setelah kedua tim bertemu pada pertandingan pekan ke-25 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Madura, Minggu (14/10/2018).
Bermain di hadapan ribuan suporter setianya, Madura United justru gagal memberikan kemenangan untuk fannya.
Madura United gagal menyumbang poin di kandang setelah kalah 0-1 dari tamunya Persija Jakarta.
Satu-satunya gol Persija Jakarta dicetak langsung oleh bintang andalan mereka Marko Simic pada menit ke-39.
Namun, kegagalan Madura United dari tamunya Persija tidak lantas membuat pendukungnya terlalu larut dalam perasaan kecewa.
Baca juga:
Khususnya K-Conk Mania yang tetap memberikan respek kepada tim lawan.
Tidak hanya itu saja, K-Conk Mania juga menunjukkan sikap respek kepada suporter tim lawan, The Jak Mania.
Melalui jaringan media sosial twitter, K-Conk mengucapkan rasa terima kasih kepada suporter tamu yang telah datang ke stadion.
Terima kasih kawan2 Jakmania @InfokomJakmania yang sudah berkunjung ke Madura. Utamanya kawan2 Jakmania @OrenDepok yg sudah kenal dekat dg kawan2 Mabes K-Conk termasuk admin.
Selamat jalan2 kawan2. SEE YOU NEXT SEASON!
— MABES K-CONK (@KConk1Dhere) October 14, 2018