Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suara Bonek dari Luar Stadion, Bawa Kemenangan untuk Persebaya Atas Persib

By Christina Kasih Nugrahaeni - Minggu, 21 Oktober 2018 | 11:08 WIB
Dua suporter dari Bonek ikut hadir dalam unjuk rasa Bandung Melawan yang digelar bobotoh di Gedung Sate, Bandung, Sabtu (13/10/2018). (DOK-TRIBUN-JABAR/DANIEL ANDREAND DAMANIK.)

Persebaya Surabaya baru saja dijamu Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali Sabtu (20/10/2018) malam WIB.

Pada pertandingan tersebut, Persebaya berhasil menang 4-1 atas Persib Bandung.

Dilansir BolaSport.com dari surya.co.id, pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, menuturkan kemenangan tersebut tak lepas dari faktor Bonek.

(Baca juga: Fernando Torres Cetak Gol dan Bawa Sagan Tosu Meninggalkan Zona Degradasi Liga Jepang)

"Sayup-sayup suara Bonek dari luar Stadion Kapten I Wayan Dipta terdengar," tutur Djadjang.

"Itu pasti kedengaran sama pemain, sehingga membuat motivasi pemain meningkat," kata pria yang akrab disapa Djanur kepada surya.co.id.

(Baca Juga: Piala Asia U-19 - Dukung Indonesia, La Grande Berikan Delapan Imbauan Ini)

Laga tersebut memang digelar tanpa penonton, mengingat Persib sebagai tuan rumah sedang menjalani hukuman dari komisi disiplin (komdis) PSSI hingga pertengahan musim 2019.

Baik bobotoh dan Bonek, sama-sama tidak bisa menyaksikan pertandingan itu dari dalam stadion.