Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Harapan Manajemen Arema FC Terkait Nobar 'Aremania Tetap Ada'

By Bayu Chandra - Senin, 22 Oktober 2018 | 19:45 WIB
Aremania saat mendukung Arema FC melawan Sriwijaya FC di Stadion Manahan Solo, Minggu (4/2/2018) ( CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM )

Kesuksesan acara nonton bareng (nobar) bertajuk "Aremania Tetap Ada" mendapat apresiasi dari manajemen Arema FC

Kegiatan nobar Aremania Tetap Ada menjadi wadah satu-satunya bagi klub berjulukan Singo Edan itu untuk menggalang banyak dukungan.

Nobar Aremania Tetap Ada mulai digelar saat Arema FC menjamu Bali United pada lanjutan kompetisi Liga 1, Sabtu (20/10/2018).

Dukungan di luar komplek Stadion Kanjuruhan berdampak positif bagi Arema hingga sukses memenangi pertandingan dengan skor 3-1.

Sebagai informasi, agenda ini dibuat oleh pihak manajemen setelah Arema FC menerima hukuman Komite Disiplin (Komdis) PSSI beberapa waktu lalu.

Klub asal Malang itu dihukum bertanding tanpa dukungan fan fanatisnya, Aremania, hingga kompetisi Liga 1 2018 berakhir.

Hukuman dijatuhkan kepada Arema FC menyusul insiden yang terjadi saat Arema FC menghadapi Persebaya Surabaya di Kanjuruhan pada 6 Oktober 2018.

Saat itu oknum suporter Arema masuk ke lapangan dan melakukan provokasi terhadap salah satu pemain Persebaya.

Baca juga: