Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Oknum Fan Bali United Nyalakan Flare di Laga Kontra Persija, Widodo Cahyono Putro Sampaikan Keprihatinan

By Bayu Chandra - Senin, 3 Desember 2018 | 11:37 WIB
Suasana tribune utara Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar saat Bali United menjamu Persija untuk pekan ke-33 Liga 1 2018, 2 Desember 2018. ( MOCH HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM )

Mantan pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro, turut berkomentar setelah mantan tim besutannya kalah 1-2 dari Persija Jakarta pada laga yang berlangsung di Stadion I Wayan Dipta,Gianyar, Bali, Minggu (2/12/2018).

Kesedihan Widodo Cahyono Putro makin parah setelah beberapa oknum fan Bali United menyalakan flare di tengah pertandingan.

Flare yang dinyalakan itu membuat laga harus berhenti selama 20 menit sebelum wasit melanjutkan kembali pertandingan.

Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Bali, Senin (3/12/2018), aksi bakar flare dan ledakan smoke bomb sangat disayangkan oleh Widodo Cahyono Putro (WCP).

(Baca juga: Semeton Dewata Beri Klarifikasi Soal Aksinya di Laga Bali United Vs Persija)

Menurutnya, sejak dua tahun ia menukangi Bali United sampai akhirnya digantikan oleh asistennya, Eko Purdjianto, baru kali ini hal itu terjadi.

Hal itulah yang membuat pelatih kelahiran Cilacap tersebut sangat prihatin dengan insiden yang terjadi.

"Sedih sekali saya melihat peristiwa yang dilakukan oleh oknum suporter Bali United," kata WCP.

(Baca juga: Drama di Laga Bali United Vs Persija - Mulai dari Gangguan Ledakan, Laga Tanpa Injury Time, hingga Andritany yang Terkapar)

Dirinya pun berharap fan Bali United tetap menjaga sikap dan perdamaian.