Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tenyata Ini Arti Nutmeg Alias Skill Ngolong Seperti yang Dilakukan Isco kepada Marco Verratti

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Senin, 4 September 2017 | 19:36 WIB
Isco menggiring bola saat timnas Spanyol mengalahkan Italia pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (2/8/2017). (GABRIEL BOUYS/AFP)

Pernah melihat pemain sepak bola melewati lawan dengan cara melewatkan bola diantara kedua kaki alias "nutmeg"? Ternyata ini maksud dari nutmeg alias "ngolong".

Tentu kita pernah melihat Lionel Messi memperdaya para lawan dengan melewatkan bola lewat sela-sela kaki.

Hal tersebutlah yang terkenal dengan nama nutmeg.

Yang terbaru adalah Francisco Alarcon alias Isco, ia baru saja membuat kagum para penikmat sepak bola karena skill yang ia miliki saat melewati Marco Verratti di laga kualifikasi Piala Dunia 2018 antara Spanyol Melawan Italia (3/9/2017).

(BACA JUGA: GALERI VIDEO - Pertunjukan Sihir Para Pesepak Bola Top di Kualifikasi Piala Dunia 2018)

Gelandang berusia 25 tahun tersebut meliuk-liuk bak penari saat menggiring bola melewati kawalan para pemain Italia.

Yang mencengangkan, Isco sempat mencuri bola melalui sela-sela kaki Marco Verratti alias nutmeg.

Lalu apa arti nutmeg?

Menurut Wikipedia, kata-kata nutmeg masih diperdebatkan.

Menurut buku Alex Leith, Over the Moon, Brian - The Language of Football, "nut mengacu pada testis pemain yang kakinya dilewati bola dan sementara meg hanyalah kata-kata tambahan."