Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jerman Lumat Norwegia 6-0, Ternyata ada Kebetulan Unik di Gol Mesut Ozil dan Julian Draxler

By Ananda Lathifah Rozalina - Selasa, 5 September 2017 | 17:21 WIB
Mesut Ozil bersama pemain Jerman (instagram/m_10official)

Gelandang Jerman Mesut Ozil sedang menuai kebahagiaan, usai Jerman berhasil melumat Norwegia dengan skor 6-0 di Kualifikasi Babak Penyisihan Piala Dunia 2018.

Gelandang timnas Jerman Mesut Ozil beru saja menerima kritik tajam dari mantan pemain Arsenal.

Ozil mendapatkan kritikan pedas, usai Arsenal dikalahkan Liverpool 0-4 pada Minggu (27/08/2017).

Pemain bernomor punggung 10 tampaknya menjadikan kritik tersebut sebagai motivasi.

pasalnya, pemian berusia 28 tahun ini justru berhasil menjadi pembuka gol bagi timnas Jerman saat menaklukan Norwegia(04/09/2017)

Ozil berhasil menyarangkan gol kegawang Norwegia pada menit ke 10.

Entah kebetulan atau disengaja, menit Ozil menjebol gawang Norwegia sama dengan nomor punggung miliknya yakni nomor 10.

 

A post shared by Mesut Özil (@m10_official) on

Tak hanya Ozil, pencetak gol kedua Jerman juga mengalami hal yang unik.

7 menit setalh Ozil membuat gol, Julian Draxler membuat gol kedua pada menit ke 17.

Selisih waktu Ozil dan Draxler membuat gol adalah 7 menit yang sama dengan nomor punggung 7 yang dipakai, sayap kiri PSG tersebut.