Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Unggah Foto Bersarung, Indra Sjafri Bikin Netizen Kaget, Kenapa Ya?

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 9 September 2017 | 12:00 WIB
Timnas U-19 usai sholat Jumat (instagram/indrasjafri)

Pelatih timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri ternyata memiliki jiwa yang religius.

Timas Indonesia U-19 tengah berjuang bersama bimbingan pelatih Indra Sjafri pada Piala AFF U-18 di Myanmar.

Baru-baru ini juru taktik timnas Indonesia U-19 ini mengunggah sebuah foto yang mengagetkan netizen Indonesia.

Pelatih berusia 54 tahun ini mengunggah foto ia tengah berada disebuah masjid dan melaksanakan salat jumat bersama tim asuhannya.

Netizen pun merasa kaget saat melihat ada masjid di Myanmar.


komentar netizen Indonesia yang kaget atas unggahan Indra Sjafri (instagram/indrasjafri)

Pasalnya, Myanmar dikenal sebagai negara yang mayoritas beragama Budha.

(Baca juga : Bukan Brunei Darussalam, Negara Inilah yang Merasakan Neraka Grup B Piala AFF U-18)

Indra Sjafri dan Timnas U-19 Indonesia memang melaksanakan salat jumat bersama di Masjid Al-Muhajirin, Yangon, Myanmar bersama staf KBRI Indonesia.