Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-16 2018 setelah mengalahkan Laos, Jumat (22/9/2017).
Pertandingan laga terakhir grup G Indonesia vs Laos berlangsung di Stadion Rajamangala, Bangkok, Thailand.
Tiga gol dipersembahkan oleh Skuat Garuda Asia untuk menghantarkan Indonesia dalam putaran Final Piala Asia U-16.
Dua gol tercipta dari kaku Sutan Diego Armando Zico di menit ke-25 dan ke-60.
Tak puas dengan dua gol, Rendy Juliansyah menambah perolehan skor Indonesia di menit-menit terakhir.
Meskipun sudah dinyatakan lolos ke putaran final, netizen menghimbau kepada Timnas U-16 agar tidak cepat puas.
Melalui akun instagram PSSI, netizen menyampaikan pendapatnya lewat kolom komentar.
@hadss96: "Selamat garuda muda, relax tetap membumi dan terus asah kemampuan"
@mediar_beritano: "Jangan cepat puas, nanti piala asia ketemu lawan lebih berat, ada Arab, Australia, Jepang dan Korea"
Selain itu ada juga berbagai saran dari netizen untuk menyempurnakan performa Timnas U-16 Indonesia.
@erda36: "Kalau bisa Timnas U-16 sama U-17 sekolahkan di Jerman supaya memiliki mental kuat @pssi_fai"
@fadilberkata: "Jangan di eksplorasi berlebihan kaya U-19 angkatan Evan dimas yak, Biarin berjalan dengan semestinya"
@reyhanhyde: "Bakal ada kejutan apa nihh dari PSSI, semoga aja jersey baru Amin"