Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sama-sama Tak Bela Timnas U-19, Perlakuan Netizen pada 2 Pemain Indonesia yang Berkarier di Luar Negeri Ini Beda Banget

By Nina Andrianti Loasana - Kamis, 28 September 2017 | 22:29 WIB

Nama Andri Syahputra tengah menjadi perbincangan hangat netizen setelah dikabarkan dicoret dari Timnas Qatar U-19.

Andri Syahputra merupakan pemain berusia 18 tahun yang bermain bersama klub Al-Gharafa, Qatar.

Nama Andri Syahputra masuk dalam 12 pemain Indonesia di luar negeri yang dipanggil oleh PSSI ke seleksi Timnas Indonesia U-19 pada Maret 2017.

Namun pesepak bola berkewarganegaraaan Indonesia ini memilih menolak panggilan pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri karena alasan pendidikan.

Andri pun dibully habis-habisan oleh netizen karena dianggap pengkhianat bangsa.

Apalagi tak lama setelah itu, Andri tampak berseragam timnas Qatar saat melakoni uji coba melawan timnas Inggris U-18 pada April 2017.

Walhasil komentar pedas terhadap Andri semakin santer terdengar, bahkan hingga saat ini.

Berikut komentar pedas netizen di unggahan terakhir Instagram Andri Syahputra:

 

Gotta love what you do #iLoveThisGameHahahaha

A post shared by Andri Syahputra (@andri010) on

@buchory__ "Wkwkwk anak bangsa ngga tau diri!! Ngga punya rasa malu!! Kalo kau ada di timnas u19 malah ancur Permainanny @andri010"

@arifromirod "Muak liat muka penghianat bangsa"