Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kamu Harus Tahu, Inilah Berbagai Hal yang Dikorbankan Saddil Ramdani Demi Bela Timnas U-19 Indonesia

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 4 Oktober 2017 | 21:55 WIB
Tangisan Saddil Ramdani menyayat hati (instagram.com/saddilramdani76)

Menjadi pemain Timnas Indonesia bukanlah hal mudah, tak hanya fisik namun banyak hal yang harus dikorbankan.

Pesepak bola Saddil Ramdani menjadi salah satu contoh pemain yang mengorbankan banyak hal.

Demi membela timnas dan memenuhi tugas negara, Saddil Ramdani mengorbankan berbagai hal yang berharga, dari keluarga hingga klub.

Namun, Saddil justru mendapatkan perlakuan kurang menyenangakan dari netizen Indonesia.

Hal ini mungkin terjadi karena netizen tak tahu sepanjang apa jalan yang dilalui dan dikorbankan Saddil Ramdani.

Berikut tim BolaSport.com menghimpun beberapa hal yang sudah dikorbankan Saddil demi bangsa dan negaranya.

1. Persela Lamongan dan Kompetisi Liga 1


Gelandang Persela, Saddil Ramdani tampil saat melawan Persegres Gresik united di Stadion Surajaya Lamongan, Sabtu (30/9/2017).(TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Winger Persela Lamongan ini harus berat hati meninggalkan klub berjulukan Laskar Joko Tingkir tersebut.

Saddil terhitung baru beberapa kali merumput kembali bersama Persela, namun harus berat hati meninggalkan kompetisi klub demi timnas.

(Baca Juga: Indonesia Vs Kamboja - Main Cuma 28 Menit, Statistik Evan Dimas Serba-Bernilai 100!)

Saddil bahkan terancam tak bisa mengikuti kompetisi liga 1 hingga akhir musim ini karena konsentrasi ke Piala Asia U-19 Indonesia.

Hal ini membuat Persela Lamongan merasa kehilangan sosok pembongkar pertahanan lawan dari sisi sayap tersebut.

2. Keluarga dan Orang Tersayang


Saddil Ramdani dan kekasih (instagram.com/Saddilramdani76)

Demi mengikuti pelatihan Timnas U-19 Indonesia, Saddil harus rela tinggal jauh dari orang tersayang.

Saddil hanya mampu berhubungan dnegan sang kekasih dan keluarga lewat smartphone.

(Baca Juga: Indonesia Vs Kamboja - Sukses Gantikan Peran Evan Dimas, Gelandang Kepala 3 Sempurnakan Puzzle Luis Milla!)

Pacar Anugrah Sekar ini harus rela tak bertemu sang kekasih selama persiapan Kualifikasi Piala Asia U-19 2018.

3. Kehidupan Pribadi di Sosial Media 


kolom komentar Saddil ramdani yang di off kan (instagram/saddilramdani76)

Menjadi pemain Timnas Indonesia membuat kehidupan pribadi Saddil mau tak mau harus terekspos.

Kehidupan sosial Saddil pun menjadi tak tenang.

(Baca Juga: Indonesia Vs Kamboja - Ini Dia Ahli Umpan Silang Terbaik di Skuat Garuda!)

Ditambah jika tak menunjukkan performa yang baik, netizen langsung membully dan menyakiti Saddil secara psikis.

Dengan banyaknya hal yang dikorbankan seorang pemain Timnas Indonesia, para atlet seperti Saddil Ramdani tak layak dibully.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P