Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Cetak Gol, Andik Vermansah Justru Sabet Predikat Pemain Terbaik Karena Hal Ini

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 5 Oktober 2017 | 15:13 WIB
Penyerang Timnas Indonesia, Andik Vermansah, beraksi kontra Kamboja dalam laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (4/10/2017). (FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

Meski tak mencetak satu gol pun, pemain senior Indonesia ini mendapatkan predikat pemain terbaik dari netizen Indonesia.

Para pemain Timnas Senior Indonesia baru saja memenangi laga kontra menghadapi Kamboja tadi malam (4/10/2017).

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Patriot Chandrabaga, bekasi ini berlangusng seru.

Indonesia yang dari awal mendominasi permainan, berhasil membobol gawang Kamboja lewat sundulan Lerby Eliandry pada menit ke 31'.

Indonesia pun kembali menambah gol kedua lewat Rezaldi Hehanusa (33') dan ketiga lewat Septian David Maulana(49').

Indonesia berhasil memenangkan laga dengan skor 3-1 mengungguli tim tamu Kamboja.

Usai laga berakhir PSSI membuat survey kecil-kecilan tentang siapa pemain terbaik di laga kali ini.

Uniknya, nama yang keluar justru bukan salah satu dari 3 pencetak gol Indonesia.

Andik Vermansah yang tak mencetak gol mejadi pemain terbaik versi netizen.

Berikut beberapa komentar dan alasan netizen memilih Pemain Selangor FA tersebut sebagai pemain terbaik.