Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Macet di Ibu Kota Semakin Tak Terkendali, Begini Curhatan Andritany Ardhiyasa

By Muhammad Shofii - Selasa, 31 Oktober 2017 | 14:14 WIB
Kiper Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa saat laga melawan PS TNI di pekan 27 Liga 1 pada Sabtu (30/9/2017) di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat. (FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID/BOLASPORT.COM)

"Jakarta oh Jakarta tidak ada hari tanpa kemacetan, macet di Ibu Kota terkadang membuat saya malas keluar rumah, jika tidak terlalu penting saya lebih memilih berdiam diri. Pernah suatu ketika Persija memiliki dua kali latihan dalam satu hari, pagi, dan sore. Latihan pagi di mulai jam 8, dan sore di mulai jam 4. #KarenaMacet Ibu Kota, saya memilih beristirahat di mess. Karena jika pulang waktu saya akan habis di jalan. Jadi saya lebih memilih memanfaankan waktu untuk beristirahat, dari pada harus bermacet-macetan di jalan Ibu Kota," petikan curhatan Andritany.

Andri lebih memilih menghabiskan waktu di rumah ketimbang di luar mengingat macetnya jalanan di luar sana.

Semoga kemacetan di Ibu Kota segera bias diatasi sehingga warga semakin nyaman dan tentram.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P