Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Latihan pada Suhu 3 Derajat Celsius, Netizen Malah Salah Fokus dengan Hal Ini

By Muhammad Shofii - Rabu, 1 November 2017 | 14:37 WIB
Timnas U-19 Indonesia melakukan latihan perdana di Korea Selatan, Minggu (29/10/2017). Latihan ini digelar untuk menghadapi kualifikasi Piala Asia U-19 2018 di Korsel. (PSSI)

Timnas U-19 Indonesia tak leha-leha usai mengalahkan Brunei di ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 .

Timnas U-19 Indonesia berhasil mengalahkan Brunei dengan skor 5-0 pada pertandingan Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 di Paju Public Stadium, Korea Selatan, Selasa (31/10/2017) siang WIB.

Berlaga pada suhu dingin di Korea Selatan, Timnas U-19 Indonesia sempat kesulitan menembus pertahanan timnas U-19 Brunei pada awal laga.

Para pemain timnas kini tengah mempersiapkan laga selanjutnya melawan TImor Leste pada Kamis (2/11/2017).

Rabu (1/11/2017), mereka tengah menjalani latihan dengan ditemani suhu 3 derajat celsius.

(Baca juga: Timnas U-19 Vs Brunei - Inilah Nama-nama Gol Kemenangan Versi Valentino Jebret Simanjuntak yang Bakal Bikin Kamu Ketawa)

Cuaca sedingin itu tak menyurutkan semangat Egy Maulana Vikri cs untuk tetap melaksanakan latihan.

Kegiatan latihan tersebut diunggah oleh sang pelatih, Indra Sjafri ke akun Instagramnya.

Terlihat para pemain timnas U-19 Indonesia tengah berlatih skipping dengan mengenakan jaket tebal jaket.

Latihan itu berlangsung di halaman parkir Golden Hill Hotel.