Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Italia gagal lolos ke Piala Dunia setelah tumbang dari Swedia pada partai play-off dengan agregat 0-1, Selasa (14/11/2017).
Ketidaklolosan Italia itu juga diikuti oleh keputusan pensiun yang dibuat oleh empat pemain; Gianluigi Buffon, Giorgio Chiellini, Andrea Barzagli, dan Daniele De Rossi.
Berbagai dukungan datang kepada timnas Italia dan berharap agar Ciro Immobile dkk mampu segera bangkit.
Namun tidak begitu halnya dengan yang dilakukan legenda timnas Jerman, Michael Ballack.
Ballack justru mencemooh kegagalan Italia tersebut di akun Twitter pribadinya.
"Juara dunia lagi?" bunyi tweet di akun @Ballack dan disertai tagar ItalyOut.
Tak butuh waktu lama, tweet itu pun segera diserang oleh fan Italia.
(Baca Juga: Timnas Italia Butuh Bantuanmu, The Godfather!)
Dengan melibatkan memori Piala Dunia 2006, ketika Italia menjadi juara, netizen pun mengungkap luka lama Ballack yang tersingkir di partai semifinal.
Netizen mengingatkan Ballack akan gol Fabio Grosso dan Alessandro Del Piero yang membuat Tim Panser keok.
Inilah reaksi netizen terhadap tweet Michael Ballack tentang Italia:
— Mike (@Mike04FC) November 13, 2017
Ooooooooppppppssss pic.twitter.com/OCvOsQTZ0a
— Angelo Fichera (@fikerangelo) November 14, 2017
— Aragorn, hijo de Arathorn, heredero de Isildur... (@Gianfrancogv) November 14, 2017
Never forgive pic.twitter.com/TrKzCsSYSW
— Alessandro Venezia (@AleBologna) November 13, 2017
— Sarah Indie (@Sarah0Juve) November 13, 2017
Poor Ballack, poor loser. pic.twitter.com/UksjcHTnnh
— Michele Dalai (@micheledalai) November 14, 2017