Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Netizen Semakin Respek dengan Andik Vermansah Setelah Lakukan Kegiatan Positif Ini

By Muhammad Shofii - Rabu, 15 November 2017 | 17:49 WIB
Penyerang Timnas Indonesia, Andik Vermansah, beraksi kontra Kamboja dalam laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (4/10/2017). (FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

Netizen semakin respek dengan Andik Vermansah setelah dia melakukan kegiatan postif pasca hengkang dari Selangor FA.

Eks pemain Selangor FA, Andik Vermansah kini menghabiskan waktu di Indonesia setelah tak lagi memperpanjang kontrak dengan Selangor FA.

Selama di Indonesia, pemain berusia 25 tahun itu menghabiskan waktu dengan liburan dan kegiatan-kegiatan positif lainnya seperti bersilaturahmi dengan teman-teman ataupun keluarga.

Andik kembali melakukan kegiatan positif pada hari ini, Rabu (15/11/2017).

(Baca juga: Andik Vermansah Sempatkan Diri untuk Berziarah ke Makam Almarhum Choirul Huda)

Dia mengunjungi makam almarhum kiper Persela Lamongan, Choirul Huda.

Kegiatan ziarah itu ia unggah ke akun Instagramnya.

 

A post shared by Andik Vermansah (@andikvermansah) on

Dalam unggahan itu terlihat Andik bersama dengan rekan-rekannya berfoto di depan makam almarhum Choirul Huda.

"Doa terbaik dari kami buat alm Cak Huda #huda1selamanya #lamongan," tulis Andik sebagai keterangan unggahannya.

Melihat unggahan itu, netizen pun langsung respek dan berkomentar.

Berikut komentar respek netizen terhadap unggahan Andik Vermansah:

@dhoragumilang: "Respek banget."

@ekoapril_: "Terharu cak."

@ivanzamorano011: "Mantap itu baru pertemanan namanya."

@lius.gabriel: "Big respect."

@erricokristianto: "Respect cak."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P