Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Beredar sebuah foto mengenai naskah ujian mata pelajaran Kimia. Uniknya, salah satu pertanyaan di naskah ujian tersebut tercantum nama pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts.
Selain itu ada dua pemain asing PSM, Wiljan Pluim dan Steven Paulle.
Dalam pertanyaan ujian nomor 10, disitu ditanyakan: siapakah penemu unsur kimia silikon (SI) ?
Terdapat empat pilihan jawaban atas soal tersebut.
(Baca Juga: Setelah Kunjungi SUGBK, Luis Milla Ingin Jadi Pemain Sepak Bola Lagi)
A. Robert Rene Alberts.
B. John Jacobs Barzelius
C. Wiljan Pluim
D. Steven Paulle
Terlihat siswa yang ikut tes ini memilih jawaban B, yakni John Jacobs Barzelius.
Melihat soal ujian tersebut, Roberts langsung bereaksi. Pelatih berkebangsan Belanda ini menanggapi hal tersebut secara santai.
Robert menanggapi pesan tersebut dengan ikon tertawa ditambah jempol.
"Hahahahaha," tulis Robert dalam pesan Whatsapp saat dikirimkan foto tersebut seperti dilansir BolaSport.com dari makassar.tribunnews.com.
(Baca Juga: Sama-sama Ketiban Durian Runtuh, Bali United dan Tampine Rovers Bertemu di Play-off Liga Champions Asia)
Saat ini, Roberts berserta keluarganya tengah menjalani liburan di Malaysia.
Back to school in makassar ....chemical school exams....hope all students got it correct EWAKO
Sebuah kiriman dibagikan oleh robert rene alberts (@robertrenealberts) pada