Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Berlimpah Harta tetapi Masih Bermain Bola, Begini Jawaban Mengharukan Pemain Leicester City

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 7 Januari 2018 | 17:27 WIB
Faiq Bolkiah, pemain Leicester City yang juga kapten timnas Brunei Darussalam. (@FJBOLKIAH/INSTAGRAM)

Masih berusia belasan tahun, pemain sayap Leicester City U-23, Faiq B sudah menjadi pesepak bola terkaya dunia.

Pasalnya, Faiq Bolkiah merupakan keponakan dari raja Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah.

Faiq ditaksir memiliki harta senilai 20 miliar AS dollar atau sekitar 268 triliun rupiah.

Namun, meski telah berlimpah harta Faiq tak lantas memilih berdiam diri, ia justru tetap menekuni profesinya sebagai pemain sepak bola.

Sehingga mungkin timbul banyak pertanyaan tentang alasan apa yang membuat Faiq tetap memilih berkarier sebagai pesepak bola.

(Baca juga : Bukan Cristiano Ronaldo, Pesepak Bola Terkaya Dunia Ternyata dari Asia Tenggara)

Ternyata, alasan yang diutarakan pesepak bola berusia 19 tahun tersebut cukup mengharukan.

Dilansir Bolasport.com dari Mirror, alasan Faiq memilih sepak bola bukanlah perihal materi tapi demi mewujudkan mimpinya sejak kecil.

"Saya sudah bermain sepak bola sejak kecil, dan saya selalu menikmati berada di lapangan dan mendapatkan bola di sekitar kakiku," ucap Faiq.

Ia juga menambahkan bahwa keluargannya sangat mendukung dirinya untuk mencapai mimpi masa kecilnya tersebut.

"Orangtuaku selalu mendukung untuk mewujukan impian saya sebagai pesepak bola," tambah Faiq.

(Baca juga : Tak Disangka, Pesepak Bola Terkaya Dunia Ini Ternyata Miliki Kakak Perempuan yang Keseksiannya Menggoda Jiwa)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P