Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Madura United, Asep Berlian, tengah berbahagia. Pemain berusia 27 tahun itu resmi menjadi bapak setelah kelahiran anak pertamanya pada, Rabu (17/1/2018).
Pasangan Asep Berlian dan Eka Yuliati dikaruniai bayi laki-laki dan diberi nama Yanuaris Azka Berlian.
Kepada BolaSport.com, Asep pun menceritakan arti di balik pemberian nama sang anak tersebut.
(Baca Juga: Peluk Islam Sejak 2013 Jadi Alasan Eks Gelandang Real Madrid Hijrah ke Indonesia)
"Kami kasih nama depan Yanuaris itu karena dia lahir di bulan Januari," ucap Asep.
"Kalau Azka itu berarti maju, seperti bapaknya Insya Allah," tutur Asep, sedikit bercanda.
(Baca Juga: Pemain Asal Thailand Lebih Seksi bagi Klub-klub Liga Jepang)
"Sementara Berlian itu nama keluarga besar," kata pemain asal Bogor, Jawa Barat itu.
Tidak lupa, Asep membagi kebahagiannya tersebut dengan menggunggah video sang bayi yang berekspresi lucu nan menggemaskan ke akun instagram miliknya, @a.berlian4.
Diakui Asep, kelahiran Azka menjadi motivasi ekstra untuk menjalani musim 2018 bersama Madura United.
"Tentu, kehadiran anak pertama bikin saya tambah bersemangat. Ya Alhamdulillah, semoga bisa bawa Madura United juara musim ini," ujar dia.
(Baca Juga: Tak Anut Regulasi Pembatasan Usia, Liga Jepang Lahirkan Pesepak Bola Tertua di Dunia)
Terkini, Asep Berlian dkk bakal mengahapi Perseru Serui pada laga Grup C Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (18/1/2018) malam WIB.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on