Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Raphael Maitimo Jadi Anak Mall Usai Berikan Penampilan Apik bersama Madura United

By Muhammad Shofii - Jumat, 19 Januari 2018 | 14:53 WIB
Gelandang Madura United, Raphael Maitimo. (SUCI RAHAYU/BOLASPOTR.COM)

Pemain anyar Madura United, Raphael Maitimo menikmati hari Jumat dengan mengunjungi sebuah pusat perbelanjaan di Surabaya.

Raphael Maitimo sukses menyumbangkan satu gol untuk Madura United di laga pertama babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (18/1/2018).

Pada laga itu, Madura United berhasil mengalahkan Perserui Serui dengan perolehan skor 5-0.

Maitimo merasa sangat bahagia bisa memberikan penampilan terbaik bagi klub barunya itu.

Setelah berjuang habis-habisan, kini Maitimo menimati waktu dengan sejenak menjadi anak mall.

(Baca juga: Diincar Banyak Klub Eropa, Egy Maulana Vikri Tetap Percaya akan Kekuatan Hal Ini)

Maitimo menghabiskan hari Jumat (19/1/2018) dengan salah seorang rekannya di Pakuwon Mall Surabaya.

Tak ingin menyia-nyiakan momen bahagia itu, Maitimo pun mengabadikan aktivitas tersebut ke akun Instagramnya.


Unggahan instastory Raphael Maitimo(instagram.com/raphaelmaitimo)

Maitimo mengunggah instastory ketika berada di dalam mobil perjalan akan ke Pakuwon Mall.