Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kiper Barcelona Sempat Ejek Javier Mascherano pada Ucapan Perpisahan yang Ditulisnya

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 24 Januari 2018 | 11:57 WIB
Marc-Andre ter Stegen sebelum pertandingan La Liga antara Sporting Gijon kontra Barcelona di Estadio El Molinon, Gijon, Spanyol, 24 September 2016. (JUAN MANUEL SERRANO ARCE/GETTY IMAGES)

Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen turut mengucapkan selamat tinggal atas kepergian Javier Mascherano dari Barcelona.

Bek tengah Barcelona, Javier Mascherano akhirnya memutuskan hengkang di bursa transfer musim dingin ini.

Pemain yang ditransfer dari Liverpool pada 2010 ini sudah menjalani sebanyak 333 pertandingan bersama Barcelona.

Bek berusia 33 tahun ini juga sempat membantu skuat Blaugrana dalam meraih berbagai trofi juara, seperti La Liga, Copa del Rey, Piala Super Spanyol dan Piala Dunia Antarklub.

Dengan berbagai dedikasinya, kepergian bek asal Argentina ini tentu menuai respons dari rekan setimnya di Barcelona.

(Baca juga : Sebelum Hadapi Thailand, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Tunjukkan Pemandangan Membahagiakan Ini)

Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen menjadi salah satu yang merespon kepergian Mascherano dengan ucapan selamat tinggal.

Stegen mengucapkan selamat tinggal pada Mascherano lewat unggahan Instagram pribadinya.

Uniknya, dalam ucapan perpisahan tersebut, Stegen malah menyisipkan sebuah ledekan untuk Mascherano.

Dengan gaya sedikit usil, Stegen mengucapakan selamat tinggal dengan mengungkit gol pertama Mascherano bersama Barcelona setelah 319 pertandingan.

Stegen bahkan menambahkan emotikon menjulurkan lidah sebagai tanda mengejek.

Namun, terlepas dari ucapan selamat tinggal yang cukup neyeleneh ini, Stegen sangat menghormati Mascherano sebagai rekan setim.

Ia bahkan memuji Mascherano sebagai pemain berkelas dunia di dalam maupun di luar lapangan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P