Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Jomblo, Hansamu Yama Pilih Hijrah dan Tingkatkan Kualitas Keimanan

By Muhammad Shofii - Minggu, 11 Februari 2018 | 16:27 WIB
Hansamu Yama (instagram.com/hannsamuyama)

Kapten timnas U-23 Indonesia, Hansamu Yama mendapatkan hikmah tersendiri pasca retaknya hubungannya dengan sang kekasih, Zakiera Nisha.

Status single yang kini melekat pada pemain kelahiran Mojokerto itu, membuatnya semakin bergairah untuk meningkatkan kualitas keimanannya.

Tak hanya Hansamu, ternyata juga tercium tanda-tanda hijrah dari Zakiera.

Hal itu terlihat dari perubahan Zakiera yang akhir-akhir ini lebih sering mengenakan hijab.

(Baca juga: Usai Cetak Hattrick, Marko Simic Lakukan Hal Ini)

Sementara itu, hari ini Minggu (11/2/2018) Hansamu mengunggah nama-nama Khulafaur Rasyidin.


Unggahan instastory Hansamu Yama(instagram.com/hannsamuyama)

Khulafaur Rasyidin adalah pemimpin yang bijaksana sesudah Nabi Muhammad SAW wafat.

"Abu Bakar as Siddiq, Umar bin hattab, Ustman bin Affan, Ali bin Abi Thalib," tulis Hansamu dalam unggahannya.

Kandasnya hubungan tersebut ternyata memberikan hikmah tersendiri bagi Hansamu dan Zakiera.